18 November 2019, 03:05
Sebagai seorang pecinta kucing, menghabiskan waktu dengan melakukan kegiatan bersama kucing kesayangan selalu menjadi momen yang menyenangkan. Mulai dari bermain bersama, tidur di kasur yang sama, sampai berbagi makanan. Saking dekatnya, kadang kamu ingin kucing kesayangan merasakan kelezatan makanan yang sedang kamu makan. Tapi tahukah kamu? Tidak semua makanan manusia boleh dikonsumsi oleh kucing lho, Furriends. Misalnya nasi, boleh nggak ya kucing makan nasi?
Boleh Sih, Tapi..
Mungkin tidak masalah jika kucing kesayanganmu sekedar mencicipi nasi, tapi jangan jadikan nasi sebagai makanan utama sehari-hari, ya. Meskipun rasanya enak dan ia tampak lahap, sebetulnya kucing tidak terlalu memerlukan karbohidrat. Ingat, kucing itu hewan karnivora, lho. Daripada karbohidrat, ia lebih membutuhkan protein.
Kebutuhan Nutrisi Kucing dan Manusia Berbeda
Sebagai karnivora, tentunya kucing punya kebutuhan nutrisi yang berbeda dengan manusia. Ia memerlukan beberapa nutrisi yang tidak bisa ditemukan di bahan makanan selain protein hewani, seperti asam amino taurine, arginine, asam linoleat, asam arakidonat, vitamin A, vitamin B. Tidak seperti manusia yang energinya dihasilkan dari karbohidrat, energi kucing dihasilkan dari sintesa protein. Jadi, bagi kucing protein itu adalah yang terpenting.
Hati-hati Ya
Jika kucing kesayanganmu mengonsumsi nasi secara berlebihan, maka ia bisa terkena diare dan gangguan kesehatan pencernaan lainnya. Ini muncul karena kucing memiliki sedikit enzim amilase, yaitu enzim yang penting untuk mengubah karbohidrat menjadi glukosa. Jika terlalu banyak asupan karbohidrat, tidak semua karbohidrat bisa berubah. Kelebihan karbohidrat di dalam saluran pencernaan ini bisa menyebabkan peningkatan fermentasi mikroba yang mengganggu keseimbangan mikroba di saluran cerna. Akibatnya kucing mengalami mencret atau diare. Kasihan kan?
Nah, sekarang sudah tahu bagaimana risikonya memberi makan nasi kepada kucing? Ada baiknya kamu membatasi pemberian nasi untuk kucing kesayanganmu. Pastikan kamu memberikan makanan khusus kucing agar kucing kesayangan tetap sehat dan terhindar dari masalah pencernaan ya !