17 September 2018, 03:49
Anak kucing itu menggemaskan. Bagaimana kamu tidak jatuh cinta dengan si manis berbulu yang ramah? Terlebih lagi, menyambut si anak kucing ke dalam rumah hanya bagian awal dari petualangan yang mengasyikkan. Dalam setahun, si kecil yang berbulu itu akan tumbuh dewasa. Sebelum anda mengadopsi anak kucing lebih baik anda mempelajari tips memilih ras kucing sehingga anda mengetahui jenis kucing apa yang ingin anda punyai. Hal ini akan mempermudah anda membeli kucing yang anda inginkan tanpa harus datang ke tokonya terlebih dahulu. Jadi, sebelum kamu memutuskan, pastikan kamu mengetahui ras kucing apa yang anda inginkan dan pastikan anda siap untuk memiliki seekor anak kucing. Berikut beberapa tips bermanfaat bagi anda jika anda ingin adopsi anak kucing :
Apakah aku mempunyai peliharaan lain di rumah?
anak kucing mempunyai sifat ingin tahu dan ramah dalam bersosialisasi. Tapi anak kucing berjiwa bebas, semakin tua, mereka lebih ingin mempunyai ruang lingkup sendiri - terutama yang tenang, tempat yang nyaman di mana mereka merasa aman. Ketika kamu memperkenalkan anak kucing baru kamu kepada hewan peliharaan anda yang lain, jangan tergesa - gesa dan pastikan bahwa masing - masing memiliki tempat untuk makan, tidur dan toilet. Misalnya, ketika kamu memiliki anak kucing yang lebih tua, kamu akan menunggu si anak kucing untuk beradaptasi sedangkan hewan peliharan lainnya terbiasa dengan pendatang baru.
Jika hewan peliharaanmu tidak bersosialisai, jangan khawatir. Anak kucing tidak selalu membentuk ikatan sosial dengan hewan peliharan lainnya atau dengan anak kucing diluar ruang lingkup mereka.
Kamu akan menemukan informasi lebih lanjut dalam artikel kami tentang Introducing other cats and animals.
Apakah aku berkerja dengan jam kerja yang panjang atau sering berpergian?
Anak kucing dapat tertekan apabila mereka ditinggalkan sendiri di rumah untuk waktu yang lama. Terlebih lagi, perut kecil mereka mengharuskan mereka mendapat asupan makanan setiap beberapa jam, sepanjang hari.
Jika kamu tidak dapat menghindari meninggalkan anak kucing sendiri, pertimbangkan mengadopsi anak kucing yang lebih tua karena mereka cenderung lebih mandiri. Mungkin kamu juga dapat mengadopsi sepasang anak kucing dari tempat yang sama, dengan cara ini mereka akan menikmati kebersamaan bersama temannya.
Jika kamu biasanya jauh dari rumah, pastikan ada seseorang untuk merawat anak kucingmu setiap kamu berpergian. Mungkin tetanggamu yang ramah akan kucing yang akan memberikan makan dan bermain dengan peliharaan mu beberapa kali dalam sehari (Kebanyakan anak kucing lebih akrab di dalam lingkungan rumahnya sendiri). Pilihan lain adalah menyewa seorang profesional cat-sitter.
Di dalam atau di Luar?
Semua anak kucing harus berada di dalam rumah sampai mereka sepenuhnya divaksinasi. Mensterilkan juga dianjurkan sebelum pubertas tiba. Anak kucing jantan yang telah disterilkan cenderung lebih liar atau lebih sering berkelahi dengan anak kucing jantan lainnya. Anak kucing betina dapat hamil ketika berumur 4 bulan, ini adalah umur yang dianggap terlalu muda. Tanyakan dokter hewan anda kapan waktu yang tepat agar anak kucing kamu dapat disterilisasikan.
Jika rumah kamu dekat dengan jalanan yang sibuk - atau jika kamu tinggal di dalam apartemen atau tidak memiliki taman – kamu dapat memilih untuk memelihara anak kucing anda di dalam ruangan dalam jangka panjang. Jika kamu melakukan ini, kamu dapat memberikan anak kucingmu udara segar dengan mendirikan kandang anak kucing di luar yang aman. Kandang anak kucing biasanya terdapat tempat untuk bertengger dan area di mana anak kucing anda dapat berlindung dari cuaca diluar.
Jika kamu memilih untuk memelihara anak kucingmu di dalam ruangan, perlu diingat bahwa anak kucing yang sehat dan senang membutuhkan banyak stimulasi. Pastikan kamu memberikan banyak mainan, tiang atau tikar untuk mencakar dan berusaha untuk bermain, mengelus dan berinteraksi dengan anak kucingimu setiap hari. Ini juga perlu diingat bahwa anak kucing yang dipelihara di dalam ruangan secara alamiah kurang aktif, sehingga mereka akan membutuhkan makanan lebih sedikit setiap harinya untuk menjaga kesehataan dan bentuk tubuhnya.
Pertimbangan yang paling penting dalam pembahasan di dalam atau di luar ruangan adalah kepribadian anak kucing. Jika anak kucingmu datang dari tempat liar atau semi liar atau sudah terbiasa dengan lingkungan di luar ruangan - gaya hidup di dalam ruangan mungkin bukan hal yang tepak untuknya.
Ingat bahwa, di dalam atau di luar, penting untuk menjaga vaksinansi anak kucing kamu secara berkala dan membawanya ke dokter hewan untuk pemeriksaan tahunan.Ingat bahwa, di dalam atau di luar, penting untuk menjaga vaksinansi anak kucing kamu secara berkala dan membawanya ke dokter hewan untuk pemeriksaan tahunan.
Apakah aku berencana pindah ke tempat baru?
Muda atau tua, semua anak kucing pada dasarnya menyukai lingkungan yang mereka kenal dengan baik. Maka pindah ke rumah baru bisa sangat menganggu ketenangan bagi anak kucing. Akan membutuhkan waktu bagi anak kucing untuk dapat beradaptasi, terutama ketika lingkungan yang baru sangat berbeda dengan lingkungan sebelumnya.
Jika kamu berencana untuk pindah rumah dalam waktu dekat, sebaiknya tunggu waktu adopsi sampai kamu menempati rumah baru. Jika ini bukan pilihan, jangan khawatir. Berikan anak kucing anda tempat yang nyaman agar dia dapat beradaptasi dengan lingkungan barunya dan berikan hiburan agar dia tetap tenang dan senang.
Keuangan?
Rata - rata, merawat anak kucing yang sehat akan membutuhkan biaya sekitar 5-7juta setiap tahun - yang mencakup makanan, asuransi dan perawatan dasar lainnya.
Ketahui pula lebih lanjut bagaimana cara merawat anak kucing yang baik. Sehingga anda dapat merawat si kecil dengan maksimal.